Peduli Anak-anak dengan Donasi Online

Donasi Online

Anak adalah generasi penerus serta aset berharga bagi sebuah negara. Oleh karenanya, kita harus menjaga mereka dengan berbagai usaha maksimal supaya kondisi mereka pada masa akan datang dapat diandalkan untuk meneruskan kehidupan berbangsa dan bernegara dari generasi sebelumnya.

Tapi kenyataan yang ada amat ironis serta menyedihkan. Faktanya kondisi anak-anak yang ada di beberapa negara sangat tidak layak, padahal mereka adalah para generasi penerus bangsa. Mereka masih saja berkutat dengan berbagai macam permasalahan klasik seperti tidak akan pernah dapat teratasi dengan baik.

Read More

Oleh karena itu, kita semua harus Peduli Anak-anak dengan kondisi yang masih memprihatinkan. Salah satu dari bentuk kepedulian kepada mereka dapat kita lakukan adalah dengan menyumbangkan sebagian materi yang kita miliki untuk diberikan kepada para anak-anak yang membutuhkan bantuan dan perhatian.

Cara yang terbaik untuk membantu mereka adalah dengan donasi ke UNICEF Indonesia yang dapat anda lakukan dengan menyumbangkan sebagian materi melalui UNICEF. UNICEF yang merupakan lembaga dunia yang terfokus untuk mengurusi dan mengatasi berbagai permasalahan mengenai anak – anak yang ada di seluruh dunia akan menyalurkan bantuan kepada anak-anak yang membutuhkan dukungan.

United Nations Children’s Fund (UNICEF) sendiri adalah merupakan organisasi dibawah naungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan serta kesehatan anak-anak dan ibu, memastikan bayi memiliki awal hidup dengan baik, memajukan pendidikan untuk anak-anak perempuan, memproteksi anak-anak dari wabah penyakit serta menjaga kesehatan mereka terutama di negara-negara miskin serta berkembang.

Lalu bagaimanakah cara berdonasi online tersebut? Terdapat beberapa hal yang harus kita lakukan ketika akan memberikan bantuan pada anak-anak yang ada di seluruh dunia dengan program ini. Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan:

  1. Kunjungilah situs donasi UNICEF Indonesia yaitu www.supportunicefindonesia.org.
  2. Pilihlah menu ‘Donasi Sekarang’
  3. Tentukanlah nominal uang yang ingin didonasikan
  4. Isi kolom dengan nama lengkap
  5. Isi kolom pada email dengan alamat email yang dimiliki
  6. Isilah kolom nomor telepon dengan nomor telepon yang masih aktif
  7. Pilih menu “Donasi Sekarang”

Itulah ulasan cara untuk mendonasikan materi kita bagi anak-anak yang ada di seluruh dunia dengan  program donasi online UNICEF Indonesia. Penyaluran donasi kita oleh UNICEF akan dilaksanakan secara profesional, dipertanggung jawabkan, dan tepat sasaran.

Related posts