Tidak seperti orang dewasa, anak-anak cenderung memiliki daya tahan tubuh yang tidak sekuat orang dewasa. Mengingat anak-anak tidaklah sekuat orang dewasa, maka dibutuhkan anak-anak membutuhkan perlindungan yang tepat agar bisa tahan terhadap berbagai penyakit yang bisa saja hadir dan menghambat tumbuh kembangnya. Hal ini sangatlah penting mengingat ketahanan tubuh dapat menjadi salah satu faktor utama yang membantu sekaligus menghambat proses tumbuh kembang. Maka dari itu, jika anak-anak Indonesia ingin bertumbuh dan berkembang dengan baik maka perlindungan dibutuhkan agar mereka dapat mengalami proses tumbuh kembang yang sempurna.
Melindungi anak-anak dari berbagai penyakit tidak hanya cukup dengan memberikan asupan gizi yang memadai. Karena, Anda juga harus memberikan perlindungan ekstra yakni berupa pemberian vaksin untuk membantu tumbuh kembangnya. Vaksin sangatlah penting mengingat saat ini terdapat berbagai macam virus yang dapat menyerang anak-anak di Indonesia dan pemberian vaksin dapat menangkal virus tersebut sehingga akan sangat membantu mereka dalam mendapatkan kehidupan yang lebih layak.
Meskipun vaksin jadi hal yang sangat penting, sayangnya belum semua anak-anak di Indonesia mendapatkan vaksin secara lengkap. Akses menuju tempat kesehatan yang sulit sampai faktor ekonomi biasanya menjadi kendala bagi para anak-anak agar bisa terlindungi oleh vaksin. Belum lagi kurangnya penyuluhan sehingga membuat banyak orang tua kurang peduli terhadap pemberian vaksin. Untuk itu, diperlukan bantuan dari berbagai pihak dan Anda juga dapat turut berpartisipasi dengan cara donasi online indonesia.
Agar dapat melakukan donasi malalui situs donasi online indonesia di UNICEF Indonesia, Anda bisa melakukanya dengan mudah. Pertama-tama, masuk ke website resmi UNICEF Indonesia di www.supportunicefindonesia.org. Kemudian, klik “Donasi Sekarang!” untuk langsung memberikan donasi pada anak-anak di Indonesia. Setelah itu, pilih jenis donasi yang diinginkan apakah “donasi rutin” atau “donasi satu kali”. Pilih nominal donasi yang diinginkan lalu isi data diri seperti nama lengkap, email dan nomor handphone untuk proses validasi. Terakhir, pilih metode pembayaran dan lakukan pembayaran sesuai dengan metode tersebut. Donasi Anda pun tersalurkan dan Anda telah berkontribusi dalam membantu menjaga anak-anak dari penyakit dengan pemberian vaksin yang merata untuk seluruh anak di Indonesia.